UJUNGPENAMEDIA.COM,BONE--Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat UNIM Bone menggelar aksi donor darah sebagai rangkaian kegiatan Road to Milad 2 Dekade.
Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen PMII dalam menghadirkan peran mahasiswa yang tidak hanya aktif dalam ruang pengkaderan dan intelektual, tetapi juga responsif terhadap kebutuhan kemanusiaan di tengah masyarakat.
Aksi donor darah tersebut mendapat antusiasme tinggi dari mahasiswa. Sejak awal pelaksanaan, peserta donor terlihat silih berganti mendaftarkan diri, mencerminkan semangat solidaritas sosial dan kepedulian terhadap sesama.
Kegiatan donor darah ini disupport oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bone dan Dinas Pendidikan Kabupaten Bone, sehingga pelaksanaannya dapat berjalan secara tertib, aman, dan sesuai dengan standar kesehatan yang berlaku. Dukungan tersebut turut memastikan proses donor berjalan profesional serta memberikan rasa aman bagi para pendonor.
Ketua Umum PMII Komisariat UNIM Bone, Muh. Jayadi Jahidin, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari refleksi perjalanan organisasi menuju usia dua dekade. “Donor darah ini bukan sekadar kegiatan seremonial dalam menyambut milad, tetapi menjadi simbol komitmen PMII untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui aksi-aksi kemanusiaan yang nyata dan berkelanjutan,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa momentum Road to Milad 2 Dekade harus dimaknai sebagai penguatan nilai-nilai keislaman, kemanusiaan, dan keindonesiaan dalam setiap gerak kader. “Dua dekade PMII Komisariat UNIM Bone harus menjadi fase konsolidasi dan penguatan peran kader dalam menjawab persoalan sosial di tengah masyarakat,” tambahnya.
Pada kesempatan tersebut, Muh. Jayadi Jahidin juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan ini. “Kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bone dan Dinas Pendidikan Kabupaten Bone atas dukungan dan kerja samanya, sehingga kegiatan donor darah ini dapat terlaksana dengan baik,” tuturnya.
Ia turut mengapresiasi kerja panitia, kader PMII, serta seluruh peserta donor yang telah berpartisipasi aktif. “Partisipasi semua pihak menjadi bukti bahwa semangat kolaborasi dan kepedulian sosial masih terus terjaga. Semoga kegiatan ini membawa manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi amal kebaikan bagi kita semua,” pungkasnya.
Melalui kegiatan ini, PMII Komisariat UNIM Bone menegaskan bahwa peringatan milad tidak hanya dirayakan secara simbolik, tetapi dijadikan ruang refleksi dan pengabdian, sejalan dengan cita-cita PMII dalam membangun peradaban yang berkeadilan dan berkeadaban.

